Learn and Share Together (Belajar Berbagi Bersama)

Archive for January 2, 2008

Penemu Telepon

Berbagi Berita
Pernah ga kebayang bagaimana rupa si penemu telepon “Graham Bell”? Tentunya, tidak sedikit yang pernah membayakannya. Namun, seumur hidup kita, pernahkah terbersik untuk menanyakan benar ga sih si penemu telepon itu adalah Graham Bell? Mungkin 99% di antara kita absen memikirkan hal ini.
Pekan kemarin, setelah saya membuka situs berita http://www.detik.com seperti biasanya, saya tak menyia-nyiakan waktu untuk membuka halaman detiki.net, halaman yang memuat perkembangan teknologi informasi.Tak dinanya, betapa herannya diri ini ketika membaca judul posting “Siapa Penemu Telepon? Tentunya Bukan Graham Bell!”.
Bila berita tersebut benar adanya, maka betapa selama ini kita telah di”bohongi” oleh pencatat sejarah yang telah mempopulerkan nama “Graham Bell” sebagai penemu cikal bakan kecanggihan teknologi telepon saat ini. Ini merupakan pembohongan publik yang harus dikecam. Dan tidak menutup kemungkinan di kemudian hari akan muncul pemberitaan dan pembuktian kebohongan sejarah lainnya yang peduli dengan kebenaran.
Jika teman sekalian masih ada yang belum membaca beritanya secara langsung, silahkan klik link berikut ini. Semoga dengan ini kita sedikit tersadarkan akan pentingnya sebuah kebenaran untuk diungkap agar publik tidak terbutakan dengan “kebenaran” buatan masa lalu, sekarang, maupun apa yang akan terjadi di dunia ini.

Tamalanrea,Rm-03/01/08